Kamis, 10 September 2015

Pencapaian Setahun Ibu Rumah Tangga ....

1 Oktober 2015 nanti tepat setahun saya berganti profesi dari Nutritionist menjadi Ibu rumah tangga. Setahun berprofesi ini ada beberapa pencapaian yang berhasil & ada juga yang belum berhasil. Hasil penilaian tersebut terlihat langsung dari perilaku keseharian si anak. Saatnya intropeksi diri...

Berawal dari keputusan & pilihan sendiri -- yang menurut saya sangat berani untuk melepaskan karir dan eksistensi diri diluar rumah-- saya sekarang harus bisa memegang sendiri anak saya, butuh banyak belajar dan penyesuaian... sudah rahasia umum, mengurus anak itu bukan perkara mudah. Kadang rasa bosan dan cape juga sering datang..wajarlah ya..hehehe

Yang jelas, saya memperlakukan pilihan sebagai ibu rumah tangga sama dengan pilihan saya dulu untuk berkarier..harus ada komitmen & dilakukan secara profesional, dimana saya harus mengatur pola keseharian anak antara jam makan, jam tidur dan main, ..belajar dan mengajari anak juga diri sendiri dalam mengendalikan emosi saat lagi tantrum, mengajari anak menghapal doa doa harian untuk jadi kebiasaan dia memulai dan mengakhiri sesuatu, mengajari anak untuk mandiri misal mandi, pipis pub, pke baju dan makan sendiri... mengajari anak untuk bertanggung jawab seperti beresin mainan sendiri, mengelap air tumpahannya sendiri di meja/lantai, belajar dan mengajari anak bersosialisasi, menyensor dan membatasi TV dan gadget, belajar harus selalu meng-update ilmu parenting dan masih banyak lagi

Semua itu ada dibawah tanggung jawab profesi saya yang harus dijalanin dan kedepannya masih banyak tugas, PeEr dan tantangan yang setiap tahunnya pasti berubah ubah sesuai usia anak. Melihat semua tanggung jawab itu, kayaknya perlu juga deh suami sebagai atasan di tiap tahunnya kasih kejutan kecil sebagai bonus untuk si ibu rumah tangga ini.. hahaha

Tidak ada komentar:

Posting Komentar